Artha Ratu Nauli

An over-thinker. Adventurer.
Graduated as Petroleum engineer.
Super random person you'll ever meet.

December 25, 2016

Your children need a superhero dad and a happy mom 

December 19, 2016

Kalau kita jadi orangtua nanti....

Kalau kita jadi orang tua nanti, sebagai manusia mungkin kita akan membuat banyak kesalahan, entah marah yang terlalu, entah pelit yang terlalu, entah posesif yang terlalu, entah kita yang terlalu sibuk, entah kita yang diam diam ngabisin roti bakar sarapan kesukaan anak di meja kemudian tertawa tanpa dosa, entah apapun... tapi sebisa mungkin jangan melakukan satu hal: menggoreskan kekecewaan di mata anak....

December 18, 2016

Something I miss the most: home..

December 13, 2016

To all Drilling Engineer around the world: I'm so glad that you get what i have been trying to be since forever... :)

December 11, 2016

You know the best part of travelling? 


Back home.. 

December 06, 2016

Cinta

Bahagiakanlah istrimu maka Allah akan melancarkan rezekimu. Bantulah istrimu maka Allah akan mudahkan urusanmu. Didiklah istrimu maka Allah akan jaminkan surga untukmu.


Well

Itu bener. Itu janji Allah. Ok. 

Tapi, kalau memperlakukan istri dengan baik karena "agar gue dapat A supaya aku bisa B biar saya dikasih C", mungkin lebih baik gak usah punya istri.

Sekarang kalau memperlakukan istri dengan baik kemudian gak dapet apa apa, terus gimana? Masih bakal cinta ga sama istrinya?

Mencintai tu gak gitu...

Cintai pasangan karena cinta. No matter what. Love your spouse with all of you. The WHOLE you. Lo mau kasih value cinta lo kepada pasangan dengan kekayaan, karir, kemudahan ini itu, dsb? Itu cinta atau transaksi?

Aku setuju dengan konsep mencintai karena Allah. Namun dimataku seringkali kalimat "karena Allah" menjadi misleading ke arah : apa aja nih yang akan GUE DAPET dari Allah dengan gue mencintai orang ini (pasangan).

Duh kasihan pasangannya kalau gitu..

Love your spouse just like baby's love

Anyway,

Jadi ingat lagunya chrisye: jika surga dan neraka tak pernah ada, masih kah kau bersujud kepadaNYA?

Mungkin analog dengan ibadah biar dapat uang banyak. Lebih baik gak usah ibadah kalau niatnya spt itu. 

Bahkan... rasanya terlalu dangkal kalau cinta kepada Allah hanya karena mengharap pahala dan surga. 

Pahala dan surga itu hal keciilll... debuuu bahkan mikroba bahkan lebih kecil lagi bagi Allah. "Allah, aku akan mencintaiMu tapi tolong bayar cinta yg aku beri dengan pahala dan surga." Eh eh bentar bentar... mau tanya... itu cinta? Lo mau kasih value cinta lo kepada Allah dengan pahala dan surga? Hal yang gak ada harganya bagi Allah? Hal yang begitu kecilnya? 

Cinta kepada Allah itu lebih daripada itu. 

Allah pantas dicintai lebihhhhhhhhh daripada itu. 

That's Love. Something we couldn't measure


November 19, 2016

Mungkin ini adalah cara Allah, untuk membuat kami -aku dan adik2ku- tumbuh dengan cara yang tak biasa. Cara yang luar biasa.

And then our parent left us... with no food to eat... no money... even no home to come back.... 


We fought to live. Did anything to survive... 

November 14, 2016

Lu lu pada ga usah banyak cerita ga usah banyak gaya lah kalau belum pernah ngerasain rasanya jungkir balik ngidupin satu keluarga besar, ditinggal ayah-ibu, nguliahin adik2 sampai lulus, sendirian..

November 12, 2016

What are we looking for?

A 4 years old girl once asked by her mom during their family trip to Korea. 

Mom: do like Korea? 
Girl: yes
Mom: why? 
Girl: because my heart is good here. 
..........
Because-my-heart-is-good-here

Brilliant yet absolute answer.

She didnt say any 'countable' or 'visual' reason such as "because the scenery is good, or because many ice cream here" and soon. 

The 4 yearsold girl, just anwered why she love (being in) Korea simply because her "heart is good" there.

Can you capture what is pointed here? 



Anti Racism

It has been 2016 and you're still talking about racism? 
A race is better than B race. C rase is dumb. D race is blablabla.

Come on...

I dont understand why there is a tendency to treat communities as if each was a distinct, singular, homogenous, authentic whole, each composed of people all speaking with a single voice, each defined primarily by a singular view of culture and faith; why there is a tendency to 'judge' or 'profile' people based on ethnic and cultural boxes, define individual needs and rights by virtue of the boxes into which people are put, and using those boxes to shape public policy.

Instead of generalising, accepting and tolerating a group of people, assess a person and interact with them on an individual basis. Ignore the labels that are placed on an individual (nationality, age, race) and purely look at the experiences that have shaped him/her. Understand and appreciate how these different experiences
and upbringings add on to their character.

Yes, you can not put yourself in their shoes and make a connection to their experiences. You don’t
have to love every single difference – just understand and appreciate them.
That is embracing diversity.

Have you ever imagine the excitement of joining ideas together, birthing from different environments, mindsets and perspectives? We can forge more efficient teams combining a variety of strengths and experiences. We can be surprised with the connections we make to a person who is different than us.

"The beauty of the world lies in the diversity of its people."



November 01, 2016

About life

It has been 8 years since everything was suddenly changed just in a blink of an eye. 

And even time, can not heal it yet. It's still hard to accept the fact that your whole life, literally, whole life, everything you dream of, your plan, and even yourself......boom! switched.

October 31, 2016

Rumah kami

Tuhan,


Dari sekian luas bumi yang terhampar ini.. 

Tidak adakah 1 bagian saja yang menjadi rumah kami? 

October 29, 2016

To Love flawfull thing.

Its easy to love things that an 'easy to love' kind of thing. Something that is normal. Ideal. Flawless..

But 
How if its a flawfull thing? Anomaly? Can you still love it? 

October 28, 2016

Beneran mau beneran bermanfaat bagi orang lain?

Banyak orang yang berkata bahwa ia ingin menjadi seorang yg bermanfaat bagi orang lain. 

Namun saat masanya tiba, saat ia 'diberi kesempatan' untuk memberikan manfaat dirinya kpd orang lain, malah gak mau, enggan, keberatan, marah....

Yes.... 'bermanfaat bagi orang lain' itu gak mudah... berat... pantas di Al quran dikatakan bahwa sebaik baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat bagi orang sekitarnya.

Happy friday.

October 25, 2016

Lebih dari sekedar bersyukur dan berterima kasih.

Mungkin diantara kita ada yang seorang istri yang secara beruntung fulltime di rumah tanpa perlu bekerja. Atau seorang anak yang masih punya orangtua yang masih mampu dan berbaik hati membiayai kebutuhannya, atau seorang anak manusia yang memiliki saudara atau kerabat yang membantu hidupnya.

Apapun itu bentuknya, jenisnya, besarannya, here is some thought that you might be more than just saying 'thank you'.

Ketahui dan ingatlah bahwa uang yang mereka berikan kepada kita, yang digunakan untuk membelikan apa apa buat kita, mulai dari mungkin makanan dasar hingga hal tersier lain. They pay the bill buat kita supaya kita gak gelap, gak kepanasan, gak kehujanan, bisa mandi, atau mungkin bisa sekolah.

Ingatlah bahwa itu.. itu semua diperoleh bukan hanya sekedar dari hasil tulang yang dibanting atau keringat yang diperas, tapi, lebih dalam lagi: Dari harga diri dan pride yang mungkin harus mereka relakan untuk tergerus. Dari jam-jam istirahat yang hilang. Dari sakit hati yang harus ditahan. Dari air mata yang dihapus diam-diam. Dan bahkan mungkin, dari serpihan hati mereka yang harus mereka telan sendiri.

Even heartless person, sometime, would say like this: kan gajinya gede. Kan penghasilannya banyak.

No no no. Gak gitu cara berfikirnya.. Bukan begitu caranya menghargai. Bukan begitu caranya berterima kasih. 

Use everything they gave us, wisely. Use-it-wisely. Say thank you. Be polite and thankful person. Pray for them..

August 15, 2016

Kemudian, dengan lirih ia berbisik,"ya Allah, lindungi aku."

August 03, 2016

"Mintalah pertolongan Allah dengan sabar dan shalat." 


Alhamdulillah setelah dipikir-pikir, dirasain, dikumpulin faktanya, ternyata banyakkk banget doa yang Allah kabulin saat itu juga. Bahkan selang beberapa menit setelah berdoa. Atau masih di hari yang sama atau maksimal besoknya. 

Allah maha Cinta :")

July 05, 2016

Dari semuanya, sampailah kita pada ujungnya, pada titik gak butuh minta apa-apa lagi ke Allah. Ga minta a,b,c,d lagi, tapi: cintai aku/kami ya Allah. 
Cinta Allah. 
Itu saja.

June 23, 2016

Saat kita kesal, bete, marah, seharusnya tidak melakukan 'serangan' kepada si sumber amarah, melainkan kembalikan semua kepada Allah, sang pemilik hati.. 
Minta Allah agar hilangkan kekesalan yang ada di hatinya.. 
Tak peduli apapun yang terjadi diluar, apa yang kita rasakan terhadap itu adalah apa apa yang ada di hati kita. 
Satu satu nya cara untuk menjadi tenang adalah minta kepada Allah agar dibalikkan hatinya.. Dari marah menjadi bahagia.. Dari kesal menjadi damai.. 

June 03, 2016

Kepada Siapapun yang membaca tulisan ini, saya berdoa semoga kalian hidup dengan bahagia, walaupun memang pada dasarnya semua adalah kebahagiaan. Namun, kata teman saya, sewaktu - waktu bahagia kata Tuhan dan bahagia kata kita bisa saja berbeda. 


Saya doakan agar kalian menua dengan cinta. Dengan yang kalian cinta dan mencintai kalian. Dengan yang kalian bersamai dan tidak pernah meninggalkan  kalian. Mungkin akan ada waktunya hati yang patah. Air mata yang mengembun. Namun ingatlah untuk tidak pernah beranjak pergi. 

Kepada siapapun yang membaca tulisan ini, saya doakan agar seiring dengan perjalanan kalian menua, masih dengan rona pipi yang sama saat kalian pertama jatuh cinta. 
Masih dengan tatapan yang sama saat kencan pertama. 
Masih dengan senyuman yang sama saat jabat tangan pertama. 

Kepada siapapun yang membaca tulisan ini

Jakarta , 3 juni 2016. Di depan laptop kerja yang menyala. 

May 27, 2016

Nikah itu... Lo harus punya hati seluas lapangan bola buat mencintai pasangan lo... 
Tapi... Lo harus punya hati 10x lapangan bola buat memaafkan pasangan lo.

May 25, 2016

“Pada degupmu aku ingin tinggal. 
Pada degupmu aku ingin kembali pulang;
 Jika kau tak keberatan”

Di mana kamu dipilihkan, artinya di sana Allah menginginkan kamu untuk berkontribusi. Ikhlas itu kebutuhan. Karena ikhlas sebanding dengan kebahagiaan. Kalau ga ikhlas, mau bahagianya kapan? :)

May 24, 2016

Tidak mungkin kemungkaran menjadi jembatan atau pintu bagi datangnya ketenangan dan keberkahan....

April 03, 2016

Perihal pulang

"You know you are in mature age when the word "home" is more important than all"

Akan datang masanya dimana kata 'pulang' itu terasa sangaattt berharga. Menjadi hal yang ditunggu tunggu. 
Pulang dari pasar. Pulang dari kantor. Pulang dari bepergian. 
Pulang menjadi kata yang begitu meaningful than ever. 

Kalau waktu kecil, lagi tamasya bawaannya gak pengen pulang. Lagi main, gak mau pulang. Kalau skrg, lagi dimana mana bawaanya pengen pulaannggg aja. Seneng dan lega banget rasanya kalau pulang. "Yes, gue pulang!" 

Se-reot apapun gubuk tempat tujuan pulang, pulang tetap lah menjadi hal yang paling menenangkan. Minimal, bagi gue.

February 06, 2016

Bersyukur... 


Bersyukur lah atas apa adanya diri kita.bersyukur atas apapun yg datang dan terjadi, pergi dan terhenti dari hidup. Ya. Apapun itu.
 
Gak perlu harus 'melihat kebawah' dulu baru bersyukur.. 
Ga perlu harus lihat orang lain hidupnya lebih susah dulu baru kita bersyukur. 
Entah kenapa syukur yang karena 'melihat orang lain lebih tidak beruntung' adalah syukur yang tidak bijak, menurut saya.
Kita ga ada hak buat menstempel orang 'berada dibawah'. Siapa kita kok bisa bisanya bilang orang lain kurang beruntung. Beruntung atau tidak, itu hanya asumsi. 
Karena pada dasarnya semua kondisi adalah baik. 

Ya terserah sih. 

January 18, 2016

You can't judge people's life and decision  (and faith) based on your own ideal life perspective

Everyone has their book.